Rabu, 30 September 2015, bertempat di Balairung Universitas PGRI Semarang diselenggarakan Ekspo dan seminar Hasil Hasil Penelitian, turut serta dalam kegiatan ekspo tersebut program studi PGSD FIP Universitas PGRI Semarang menampilkan hasil karya mahasiswa dari kegiatan PKM, dan Hasil Penelitian dosen. Di dalam stand ekspo program studi PGSD berjajar buku buku yang tertata rapi dari hasil karya mahasiswa tentang petunjuk praktikum, modul bahan ajar tematik, modul geometri dan pengukuran, dan hasil karya buku yang lain misalkan buku panduan penggunaan boneka tangan dalam kegiatan bercerita.
Di dinding stand PGSD tertempel hasil karya mahasiswa tiga dimensi berupa lukisan yang tersusun dengan rapi dan apik sehingga Nampak gradasi warna yang menarik, di meja stand Nampak beberapa alat peraga yang dapat dimanipulasikan diantaranya media tentang pecahan, media tentang gelombang tsunami,
Kegiatan ekspo yang diikuti oleh seluruh program studi yang ada di Universitas PGRI Semarang dan Pos Daya binaan Nampak sangat meriah dengan diselingi suguhan lagu yang dinyanyikan oleh salah satu dosen PGSD Universitas PGRI semarang.
Acara yang dibuka oleh bapak Rektor ini juga menghadirkan dialog interaktif tentang hilirisasi dan komersialisasi hasil hasil penelitian oleh narasumber pakar.